Skip to content Skip to left sidebar Skip to right sidebar Skip to footer

Makam Medana,Potensi Wisata Religi Lombok Utara

Kim. Telkom -Banyak sekali potensi wisata yang ada di Lombok Utara, salah satunya wisata reliji yang ada di Desa Medana yang tetap ramai dikunjungi masyarakat, Kamis, (21/09/22).

Makam medana diyakini masyarakat setempat merupakan makam orang yang sangat dermawan dan memiliki ilmu spiritual yang tinggi yang berasal dari Desa Sukadana.

Diceritakan oleh Kepala Desa Medana, H. Umar Khalid Raden Wira Dana atau Amaq Dana berasal dari Desa Sukadana, merupakan nama salah satu desa di Kabupaten Bayan, Lombok Utara.

Amaq Dana menyebarkan ajaran Islam dari Desa Sukadana menuju Pesisir Teluk Dalem yang sekarang menjadi Desa Medana, atas izin raja Sokong, Raja dibawah naungan Kerajaan Majapahit.

Atas seluruh pengabdian yang diberikan Amaq Dana, masyarakat setempat menamai desa yang berada di ujung teluk ini dengan nama “Desa Medana”.

Medana juga mempunyai sejarah bagi tempat bekumpulnya tiga agama sebagai bentuk keberagaman yang ada di Lombok Utara.

Makan Medana juga merupakan salah satu wisata religi yang masih eksis sampai sekarang.
Hampir setiap hari orang berdatangan baik untuk ibadah maupun sekedar berwisata religi, menikmati panorama keindahan alam di sekitar Pantai Medana.

(Agus Melan)

0 Comments

There are no comments yet

Leave a comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.